Cara Mengaktifkan Fitur Tersembunyi di Smartphone Xiaomi Agar Lebih Maksimal


Cara Mengaktifkan Fitur Tersembunyi di Smartphone Xiaomi Agar Lebih Maksimal-Sebagai pengguna smartphone Xiaomi, kamu pasti tahu bahwa smartphone ini dibekali dengan banyak sekali fitur-fitur menarik. Bahkan ada beberapa fitur yang memang hanya dimiliki oleh Xiaomi dan tidak dimiliki oleh smartphone lain. Wah, sangat menarik ya. Namun, apakah kamu tahu bahwa di Hp Xiaomi ada fitur-fitur yangtersembunyi? Gimana ya cara mengaktifkan fitur tersembunyi tersebut? Nah artikel ini akan membahas bagaimana cara mengaktifkan fitur tersembunyi di smartphone Xiaomi agar lebih maksimal penggunaannya.
Berikut cara mengaktifkan fitur tersembunyi di smartphone Xiaomi
1. Fitur Dual Apps
Fitur ini merupakan fitur baru yang fungsinya untuk menggandakan aplikasi menjadi 2. Sehingga dengan aplikasi ini, pengguna xiaomi dapat menginstal 2 aplikasi yang sama di satu ponsel. Cara mengaktifkan fitur tersembunyi di smartphone Xiaomi  ini cukup mudah yakni dengan masuk ke menu setting dan pilih Dual Apps. Kamu tinggal pilih aplikasi mana yang ingin di gandakan dan tunggu beberapa saat sampai proses selesai. Sayangnya fitur ini hanya tersedia pada Xiaomi yang sudah menggunakan MIUI 8.

2.  Fitur Second Space
Pada dasarnya fitur ini hampir sama dengan fitur Dual Apps, yakni sama-sama menggandakan. Bedanya fitur Second Space ini akan menggandakan tampilan dekstop smartphone kamu, sehingga kamu bisa memilih menu apa saja yang akan kamu ditampilkan di masing-masing dekstop tadi. Untuk bisa mengaktifkan fitur tersembunyi di smartphone Xiaomi ini dengan membuka menu setting, lalu pilih Second Space dan tap tombol Turn on Second Space.

3. Fitur One Hand Mode
Bagi kamu yang ingin mengoperasikan smartphone dengan satu tangan tetapi kesusahan karena layarnya yang besar. Tenang, kamu bisa mengaktifkan fitur One Hand Mode ini. Dengan fitur tampilan layar smartphone akan mengecil dan bisa dioperasikan dengan satu tangan. Cara mengaktifkan fitur tersembunyi di smartphone Xiaomi ini bisa dilakukan dengan membuka menu setting lalu pilih menu One Hand Mode. Setelah itu kamu bisa menyesuaikan sesuai ukuran yang kamu inginkan.

4. Fitur Permission
Fitur ini berguna untuk mengatur aplikasi mana saja yang diperbolehkan berjalan ketika ponsel dinyalakan. Dengan demikian kamu dapat menghemat ruang pada RAM tanpa khawatir akan cepat penuh. Fitur tersembunyi ini bisa diaktifkan dengan cara buka menu setting lalu pilih menu security. Pada opsi Auto Start kamu bebas untuk memilih aplikasi mana saja yang kamu inginkan. Setelah itu tap tombol kembali dan masuk ke menu permission dan pilih aplikasi mana saja yang diijinkan.

4. Fitur RAM Booster
Fitur ini merupakan sebuah tool yang fungsinya untuk mengosongkan penyimpanan pada RAM yang terpakai oleh aplikasi. Sehingga jika kita membuka suatu aplikasi maka akan tersimpan ke dalam RAM, akibatnya kapasitas penyimpanan RAM akan berkurang. Hal ini lah yang menjadikan aplikasi menjadi macet/lag. Cara mengaktifkan fitur tersembunyi di smartphone Xiaomi ini cukup mudah yakni dengan swipe layar ponsel kebawah, kemudian akan muncul beberapa shorcut. Pilihlah icon RAM Booster untuk mengosongkan penyimpanan RAM.

6. Fitur Lite Mode
Fitur ini berfungsi untuk memudahkan pengoperasian. Dengan fitur ini, icon pada layar akan tampak lebih besar dan lebih simpel. Sehingga smartphone bisa dengan mudah meskipun digunakan oleh orang awam. Cara mengaktifkan fitur tersembunyi di smartphone Xiaomi ini cukup mudah yakni dengan masuk ke menu setting lalu pilih Lite Mode. Maka secara otomatis smartphonemu akan mereboot dan tampilannya berubah menjadi Lite Mode.\

Itu tadi penjelasan mengenai cara mengaktifkan fitur tersembunyi di smartphone xiaomi yang harus kamu ketahui. Sehingga kamu bisa memilih berbagai fitur yang kamu inginkan. Dengan mengaktifkan fitur tersebut maka penggunaan smartphonmu jadi lebih maksimal. Semoga artikel ini bermanfaat.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara Mengaktifkan Fitur Tersembunyi di Smartphone Xiaomi Agar Lebih Maksimal"

Post a Comment

Selamat Datang di Blog Pekanan.com